Kata Banua, Marabahan – Dalam upaya menjaga kesinambungan kinerja dan profesionalisme di lingkungan Kepolisian Resor Barito Kuala (Polres Batola), dilaksanakan Upacara Serah Terima, Sumpah dan Janji Jabatan serta Acara Pengantar Tugas pada Senin (13/10/2025) di Aula Jananuraga Polres Batola.
Upacara yang berlangsung khidmat itu dipimpin langsung oleh Kapolres Batola AKBP Anib Bastian, S.I.K., M.H., dan dihadiri para pejabat utama (PJU) Polres Batola, para Kapolsek jajaran, serta personel dari berbagai satuan fungsi. Susunan pasukan upacara terdiri dari pleton PJU Polres Batola, Kapolsek jajaran, staf gabungan, Sat Lantas, Sat Polairud, Sat Samapta, Sat Reskrim, Sat Intel, serta pengurus Bhayangkari Cabang Batola.
Dalam kegiatan tersebut, dilakukan serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Lantas Polres Batola dari AKP Andi Tri Hidayat, S.A.P., S.H., M.M. yang mendapat promosi jabatan sebagai Kanit 4 Subditkamsel Ditlantas Polda Kalsel, kepada AKP Andre Primaraharja Wirahmawan, S.H. yang sebelumnya menjabat Kapolsek Gambut Polres Banjar Polda Kalsel.

Rangkaian upacara diawali dengan pembacaan keputusan Kapolda Kalsel, dilanjutkan pengucapan sumpah dan janji jabatan, penandatanganan naskah berita acara serah terima jabatan, serta ditutup dengan pembacaan doa.
Dalam amanatnya, Kapolres Batola AKBP Anib Bastian menegaskan bahwa sertijab bukan sekadar pergantian jabatan, tetapi juga momentum untuk penyegaran organisasi demi meningkatkan kinerja dan pelayanan publik.
“Mutasi jabatan di lingkungan Polri adalah hal yang wajar dan menjadi bagian dari dinamika organisasi. Diharapkan pejabat baru segera menyesuaikan diri dan membawa inovasi untuk kemajuan Polres Batola,” ujar Anib.
Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pejabat lama, AKP Andi Tri Hidayat, atas dedikasi dan prestasi yang telah ditorehkan selama bertugas.
“Terima kasih atas pengabdian dan kinerja yang luar biasa. Selamat atas jabatan baru, semoga semakin sukses di tempat tugas yang baru,” ucapnya.

Kepada pejabat baru, Kapolres berpesan agar segera beradaptasi dan meneruskan program-program yang telah berjalan.
“Selamat datang dan selamat bergabung di Polres Batola. Lanjutkan inovasi yang sudah ada agar pelayanan kepada masyarakat semakin baik,” katanya.
Selain menyoroti regenerasi kepemimpinan di internal Polri, AKBP Anib Bastian juga menegaskan komitmen dukungan Polres Batola terhadap program pemerintah, terutama dalam memperkuat ketahanan pangan sebagai bagian dari visi Astacita Presiden Prabowo Subianto.
“Polri harus hadir mendukung ketahanan pangan nasional. Kita berperan menjaga distribusi yang adil, mendorong pertanian lokal, serta mengawasi keamanan pangan di wilayah Batola,” tegas Kapolres.
Usai prosesi sertijab, kegiatan dilanjutkan dengan acara pengantar tugas sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi kepada pejabat lama, sekaligus doa restu untuk pejabat baru. Suasana haru dan hangat mewarnai momen tersebut, mencerminkan kekompakan dan loyalitas di lingkungan Polres Batola.
Melalui momentum ini, Polres Batola menegaskan komitmennya untuk terus bertransformasi, memperkuat sinergi, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Barito Kuala. (Nd_234)






